SMK Islam Diponegoro yang beramat Jalan Jendral Sudirman No. 34 Desa Losari Lor, Kecamatan Losari, pada hari Selasa (9/5/2017) silam diresmikan Bupati Brebes Idza Priyanti, S.E. Peresmian yang ditandai pemukulan gong disaksikan oleh Staf Ahli Bupati Bidang Kesra Dra. Lely Mulyani, M.Pd., Kepala Dindikpora DR.Tahroni, M.Pd., Muspika, ketua yayasan, kepala sekolah, guru beserta siswa-siswi. Dalam sambutannya Idza berharap SMK Islam Diponegoro mempersiapkan generasi muda berkualitas dan berakhlakul karimah.
Foto. Peresmian Sekolah SMK Islam Diponegoro Losari
“Merupakan kewajiban kita bersama untuk ikut menumbuhkan kualitas sumber daya manusia yang soleh, memiliki keseimbangan fikir dan dzikir, memiliki kesalehan ritual sekaligus kesalehan social,” ujar Idza.
Sebagai generasi muslim, lanjutnya, jangan hanya sekadar sebagai penonton, peniru, atau pengekor.
“Generasi muslim harus menjadi pembaharu, pemikir, dan pionir bagi kemajuan masyarakat dunia. seperti yang dulu pernah dilakukan oleh ilmuwan islam seperti Ibnu Sina, Ibnu Rusyd, Al-biruni, Al-Khawarizmi, Ibnu Ismail al Jazari, dan banyak yang lainya lagi,” imbuhnya.
Untuk mewujudkan visi sebagai umat terbaik, kata Idza, maka diperlukan upaya pembentukan karakter muslim yang kuat.
“Hal ini harus dilakukan melalui pendidikan sejak usia dini atau kanak-kanak, remaja, hingga dewasa. dalam hal ini peran orang tua, guru, dan pemerintah sebagai penyedia fasilitas sangat besar sekali dalam pembentukan watak dan kepribadian seorang muslim,” tandas Idza.
Foto. Gedung sekolah SMK Islam Diponegoro Losari
Profil SMK Islam Diponegoro
SMK Islam Diponegoro Losari proses berdirinya pada tahun tahun 2016, dan beroperasi tahun 2017. Untuk status tanahnya adalah tanah wakaf dengan Luas Tanah (LT) 13.550 M2.
Adapun Luas Bangunan (LB) 912 M2, yang terdiri terdiri dari 6 kelas, 2 ruang praktek dan 1 ruang kantor.
Ketua Yayasan Wakaf Islam Diponegoro Dra. Hj. Munifah Azhari menuturkan anggaran berasal dari Dana APBD sebesar Rp. 2.465.969.000, sedang dana pendamping yayasan sebesar Rp.1.050.000.000 . Sementara itu, Kepala SMK Islam Diponegoro Drs, Bakhrun MM menyatakan, jumlah siswa yang telah mendaftar awal sebanyak 270 orang.
Jurusan di SMK Islam Diponegoro meliputi Tehnik Komputer Jaringan, Tehnik Sepeda Motor dan Administrasi Perkantoran.
Posting Komentar